Opella.
Akar yang Lama.
Aturan yang Baru.
Setengah abad telah berlalu, dan kami terus melaju.
Di Opella, kami membangun masa depan yang lebih sehat dengan membantu orang untuk lebih mandiri dalam menjaga kesehatannya.
Kami memberdayakan masyarakat untuk menjadi pelopor perawatan diri yang lebih baik - bagi diri sendiri, komunitas mereka, dan planet kita - melalui produk dan solusi yang terinspirasi oleh kebutuhan konsumen dan berbasis ilmu pengetahuan.
Melalui merek-merek kami, kami mengangkat kreativitas dan menjadikan kesehatan sesederhana yang seharusnya, membantu lebih banyak orang berperan aktif dalam menjaga kesehatan mereka.
Kita semua memiliki peran. Kesehatan, ada di tangan Anda.
Merek terdepan,
memimpin perubahan.
Merek-merek favorit kami akan memberikan dampak nyata dalam kehidupan masyarakat, menghadirkan perubahan di momen-momen yang penting.
Di peta.
Informasi lebih lanjut.
B Corp.
Sertifikasi B Corp bukan sekadar lambang – ini adalah bukti komitmen kami untuk kesehatan yang lebih baik. Sebagai perusahaan yang berfokus pada merek, kami tidak hanya berbicara tentang perubahan – kami mendorongnya. Menciptakan masa depan yang lebih sehat dengan memberdayakan masyarakat untuk menjaga diri mereka sendiri dan keluarga mereka dengan produk kami.
Sertifikasi ini menjadi bukti nyata atas dampak positif yang kami berikan bagi masyarakat, serta merupakan bentuk komitmen kami dalam menggunakan sumber daya secara bijak dan bertanggung jawab. Temukan informasi lebih lanjut tentang strategi keberlanjutan dan langkah-langkah konkret kami di sini.
Farmakovigilans.
Jika anda ingin melaporkan efek samping / Kejadian yang Tidak Diinginkan (KTD) dari suatu produk, silakan hubungi tim farmakovigilans kami.
Laporan anda sangat penting bagi keselamatan pasien dalam membantu kami mempertahankan standar perawatan tertinggi. Silakan hubungi kami di: chcpvindonesia@sanofi.com.
Hubungi kami.
Punya pertanyaan? Kami punya jawabannya.
Informasi yang diberikan melalui formulir ini akan digunakan untuk memproses permintaan Anda. Silakan temukan informasi lebih lanjut perihal pemrosesan data pribadi Anda dalam pemberitahuan privasi kami.